Penulis Ngadiyo
Ukuran 14 x 20,5 cm
Tebal 136 halaman
Kertas isi HVS 70 gr
ISBN: 978-979-1032-73-5
Katanya bahasa Inggris itu susah. Ah yang benar saja. Alasan kesulitan berbahasa Inggris sekarang harus kamu buang jauh-jauh. Singkirkan keraguan untuk menguasai bahasa Inggris. Kalau saya bisa, mengapa kamu tidak? Kalau temanmu bisa, mengapa kamu tidak bisa? Tentu kamu bisa.
Buku ini disusun dengan polapikir orang Indonesia. Mudah dinalar dan dipahami dan dipraktikan. Saya menuliskan kalimat bahasa Indonesia, kemudian dipandu bagaimana menerjemahkannya ke dalam Bahasa Inggris. Membuat kamu mudah menikmati bab demi bab dengan mudah. Ini untuk merangsang susunan saraf otak bahasa. Sehingga otak bahasa Inggris akan cepat tersusun dan akibatnya ketika kamu memikirkan sesuatu dengan bahasa Inggris, maka apa yang akan terucap dan tertulis adalah bahasa Inggris sesusai yang kamu inginkan.
Disamping itu, buku ini dilengkapi dengan Pemahaman Lintas Budaya Barat dan Timur yang bermanfaat dalam pergaulan internasional. Sehingga pembelajar bahasa Inggris ketika berinteraksi dengan Budaya Barat dan Timur tidak akan mengalami cultural shock.
So far, keep learning and practice makes perfect. Enjoy English!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar